Minggu, 14 Oktober 2012

Ragam Dialog Pada Device "de'Watch"


Pada tugas pertama, saya mempunyai ide membuat sebuah jam tangan “de’watch” yang terintegrasi secara langsung dengan rekening si user. Ragam dialog yang ada pada device ini adalah dialog berbasis perintah tunggal(command line dialogue).

Dialog berbasis perintah tunggal (command line dialogue) dapat dikatakan merupakan ragam yang paling konvensional. Perintah-perintah tunggal yang dapat dioperasikan biasanya tergantung dari sistem komputer yang dipakai, dan berada dalam suatu domain yan disebut bahasa perintah (command language). Beberapa ahli menyebutnya sebagai bahasa buatan yaitu sejenis bahasa yang sengaja diciptakan untuk melakukan komunikasi yan tepat dan akurat pada suatu domain. Bahasa perintah harus dirancang sedemikian rupa sehingga mereka mempunyai sifat alamiah, yakni mudah dipelajari dan diingat oleh kebanyakan pengguna. Meskipun bersifat buatan, bahasa buatan ini tetap mempunyai struktur leksikal, sintaksis, dan semantik tertentu.

Dengan dialog berbasis perintah tunggal(command line dialogue) yang ada pada device "de’watch" ini, memudahkan user dalam melakukan interaksi dengan device, sehingga dapat digunakan dengan cepat, efisien, dan akurat. Selain itu device ini mempunyai sifat observabilitas apabila sistem yang ada berfungsi secara benar dan nampak sederhana bagi pengguna, meskipun sebenarnya pengolahan secara internalnya sangat rumit. Kesukaran akan muncul ketika pengguna mencoba melampaui batas model sistem (misalnya karena adanya kesalahan) dan sistemnya tidak mampu memberikan respons yang dapat dipahami pengguna. Jika terjadi kesalahan dalam system ini mungkin penanganannya akan sedikit jelek, karena akan sangat merugikan user sebab system terintegrasi secara langsung dengan rekening si user.



Rabu, 03 Oktober 2012

MyPaint

-->

MyPaint adalah aplikasi grafis open-source yang cepat dan mudah digunakan untuk melukis dan menggambar secara digital seperti pada kanvas asli. Di sini kamu bekerja di atas kanvas tidak terbatas dengan fitur yang menyenangkan dan interface yang sederhana. Dengan menggunakan aplikasi MyPaint, Kamu akan lebih mudah belajar melukis, tanpa harus membeli peralatan untuk melukis. Dengan menggunakan Mypaint Kamu juga bisa menghasilkan lukisan yang tidak kalah bagusnya dengan hasil goresan tangan manual  seorang seniman terkenal diatas canvasnya. Aplikasi ini sangat cocok bagi Kamu yang punya jiwa melukis.
MyPaint merupakan aplikasi yang multiplatform, maksudnya aplikasi ini dapat dijalankan pada lebih dari satu sistem operasi, seperti Windows, Linux dan MacOS. Kamu dapat mengunduh aplikasi MyPaint pada website resmi MyPaint : http://mypaint.intilinux.com/

Untuk lebih fokus dalam proses menggambar kamu dapat memperbesar kanvas layer untuk memperoleh detail gambar.Selain itu mypaint mempunyai banyak sekali brushes dengan efek gambar yg realistis (nyata),bahkan kamu dapat membuat efek sendiri serta dukungan tool seperti layer,undo,sampling warna dsb. Tools yang disediakan seperti brush, memiliki built-in untuk melakukan perhitungan lukisan dan masing-masig algoritma sejumlah pilihan yang ditetapkan pengguna(diameter brush, tingkat smudge, tingkat penyebaran kuas, dsb) ,masing masing pilihan bergantung pada berbagai jenis kegiatan input(tekanan,arahan,kecepatan, dll).Setiap brush engine corel pointer akan memberikan hasil terbaik dalam simulasi gambar dan penyebaran cat.
Fitur-fiitur MyPaint 1.0.0 :
  •  Terdapat bebagai jenis brush lengkap ( mulai dari sketch pensil 2B sampai 4 H, pensil ukuran atau kuas ada disini)


  • Tesedia multi layer ( mirip dengan layer photoshop )
  • Sebuah toolbar dikonfigurasi telah ditambahkan dengan widget dropdown untuk warna, brush, dan brush settings – klik kanan toolbar untuk mengaktifkan / menonaktifkan berbagai elemen
  • Floating tool window sekarang dapat merapat ke sidebar di dalam main window.
  • Sebuah Alpha Lock mode telah ditambahkan untuk brushwork, dan sekarang ada beberapa base layer mode compositing.
  • Mouse dan tombol stylus dapat terikat untuk tindakan yang berbeda melalui preferensi.
  • New ruler tool yang dapat digunakan untuk thumbnail, catatan, atau brushwork merekam dan pilihan warna.
  • Perbaikan bug untuk mempercepat MyPaint , interface pengguna, dan koleksi brush nya.



-->
MyPaint dilengkapi dengan kuas besar termasuk arang dan tinta untuk meniru media melukis yang sebernarnya. Aplikasi sangat mudah digunakan apabila dikombinasikan dengan Wacom Tablet. Jika Anda tidak memilikinya, cukup dengan menggunakan bantuan mouse Anda juga dapat menciptakan lukisan-lukisan yang indah.
Aplikasi ini dapat melakukan menggambar sensitive pada tablet atau sentuhan yang memungkinkan mesin. Jika kamumenekan jari atau stylus tinta akan mendapatkan tinta yang lebih gelap, sama seperti kamu menekan spidol(marker) atau pena.
Pada color picking tools, mypain memiliki roda warna yang disebut color ring. Dari warna-warna yang disediakan color-ring atau yang biasa disebut Triangle ini kamu dapat memilih warna yang kamu inginkan.
Berikut adalah contoh hasil karya lukis digital yang dibuat menggunakan aplikasi MyPaint.





Sekian dulu sedikit ulasan mengenai MyPaint, semoga bermanfaat XD







Senin, 17 September 2012

Robotreat

Dewasa ini perkembangan teknologi semakin maju. Penetrasi robot dalam kehidupan sehari-haripun sudah mulai tak terhindarkan. Bahkan untuk urusan sederhana biasa diselesaikan oleh robot khusus. Seperti robot yang digunakan untuk keramas, bersih-bersih rumah, bahkan di Negara berkembang seperti Jepang, robot digunakan sebagai pelayan restoran besar.

Seiring dengan kebutuhan dalam dunia kesehatan, sudah ada robot yang digunakan untuk memijat. Robot ini dinamakan WheeMe. Robot mungil beroda yang pintar memijat ini bergerak secara pelan dan lembut dalam memijat tubuh. Robot WheeMe memiliki bobot yang ringan, kurang dari 330 gram. WheeMe secara otomatis bergerak menjelajahi segala medan di tubuh tanpa terjatuh atau kehilangan keseimbangan, kemampuan ini berkat teknologi sensor kemiringan yang tertanam di tubuhnya. 

 
Dengan kemampuan yang dimiliki oleh WheeMe ini saya terinspirasi dan berimajinasi menciptakan sebuah robot yang fungsinya tidak jauh beda dengan robot ini. Saya ingin merancang sebuah robot yang memiliki struktur seperti tubuh manusia yang memiliki tangan beserta jari-jari elektronik, memiliki kepala, badan, dan kaki elektronik. 

Robot ini saya namakan “RoboTreat” Robot yang ingin dirancang dilengkapi dengan sensor yang dapat mendeteksi anggota tubuh yang sakit. Ketika anggota tubuh yang sakit terdeteksi maka robot ini akan mengeluarkan bunyi dan system yang ada di robot akan langsung mendeteksi jenis sakit pada pasien dan melakukan proses pemijatan berdasarkan teknik pemijatan berdasarkan sakit yang dideteksi. 

 
Selain itu robot ini juga mampu merekam data setiap individu, misalnya bentuk bagian tubuh tertentu untuk menyesuaikan intensitas pijatan. Robot ini juga mampu menyimpan data pasien yang sudah dipijat secara otomatis, jadi data sakit-sakit yang dirasakan akan terekam dan tersimpan dalam system ini. Fungsi robot ini adalah untuk melakukan pemijatan yang merupakan teknik penyembuhan dengan cara menekandan mengurut titik yang sakit seperti otot, persendian dan simpul-simpul syaraf. Robot ini akan dibuat dengan program khusus sehingga dapat melakukan beberapa teknik pemijatan berdasarkan titik pijat yang mengalami sakit. Titik pijat tersebut antara lain pada kening dan pelipis, dimana kening dan pelipis adalah tempat syaraf-syaraf yang berkaitan dengan penglihatan dan pemikiran. Pemijatan di kedua titik itu berguna untuk mengendurkan pikiran, stress, meredakan pusing, dan relaksasi. Teknik pemijatannya adalah dengan cara mengurut kening keatas secara konstan kemudian kedua pelipis dipijat secara bersama-sama. Titik pijat lainnya adalah kaki dan tangan, karena kedua organ ini sering digerakkan. Teknik pemijatannya adalah dengan mengurut otot kaki dan tangan dengan perlahan. Dan beberapa teknik pemijatan lainnya yang diprogram berdasarkan keluhan pasien pada titik-titik pijat tertentu. Dengan robot pemijat ini pasien dapat merasakan rileks kembali dan dapat melakukan pemijatan tanpa harus pergi ke tukang pijat.

Senin, 10 September 2012

Debit Watch "de'Watch"


Yaa mungkin dengan membaca judulnya saja teman-teman sudah bisa menerka apa yang akan saya bahas. Yapp, jam yang berfungsi sebagai debit. Device ini saya namakan “de’watch” yang merupakan kepanjangan dari debit watch yang digunakan sebagai pengganti pembayaran dengan uang tunai. Fungsi dari debit watch ini sama dengan kartu debit yaitu untuk melakukan pembayaran tagihan suatu transaksi.

Jam ini terintegrasi dengan rekening user yang mengacu pada saldo tabungan bank si user. Dengan de’watch ini user bisa langsung menggunakan layanan pembayaran tagihan dari rekening yang dimilikinya sebagai tanda penarikan sejumlah dana yang dimilikinya. Sama dengan penggunaan kartu debit, de’watch ini bisa digunakan selagi saldo yang ada di tabungan yang dimilikinya mencukupi untuk melakukan transaksi. De’watch ini juga dapat dibawa berpergian kemana saja dengan praktis tanpa harus membawa sejumlah lembaran kertas atau koin disaku dan memudahkan user ketika melakukan pembayaran ketika berbelanja tanpa harus membawa uang tunai dan tanpa harus melalui perantara kasir. Cukup hanya dengan mengarahkan barcode digital yang ada pada jam tangan ke scanner khusus untuk melakukan pembayaran. Jadi saat pembayaran user tidak perlu lagi memasukkan pin seperti pada kartu debit. Nah praktis bukan digunakan untuk pembayaran suatu transaksi?? :D Dari segi kemudahan de’watch ini menawarkan kemudahan belanja atau transaksi apapun tanpa memerlukan identifikasi tambahan dan diharapkan juga dapat berlaku di seluruh dunia. Karena fungsinya yang sama dengan kartu debit maka akan disediakan catatan semua transaksi setiap bulannya sehingga akan lebih mudah mengetahui transaksi apa saja yang dilakukan oleh user.

Kenapa de'Watch??


Kemajuan teknologi dan tututan hidup yang terus meningkat menjadi latar belakang saya berimajinasi merancang device ini.  De’watch ini memberi kemudahan bagi para masyarakat khususnya yang memiliki dana di bank. Selain dari itu “de’watch” juga dapat digunakan sewaktu-waktu disaat dalam keadaan santai maupun dalam keadaan gentingpun dan kemudahan penggunaan de’watch ini diharapkan bisa digunakan untuk berbagai macam transaksi keuangan.